Sabtu, 28 Mei 2011

Modal Usaha Bertambah

Pindah-pindah kantor hanya satu indikasi dari perkembangan Google yang terus menerus tumbuh baik dari sisi bisnis maupun inovasi.
Sebagai gambaran, pada tahun 1999 atau sekitar 10 bulan setelah berdiri, modal usaha Google bertambah menjadi USD 25 juta, nyaris naik 25 kali lipat dibanding modal awalnya.

Tambahan amunisi itu diperoleh dari 2 perusahaan investasi Kleiner Perkins Caufield dan Byers dan Sequoia Capital.
Kedua perusahaan itu masing-masing menempatkan perwakilannya, John Doerr dan Michael Moritz di jajaran direksi Google.
Kedatangan kedua perusahaan investasi ini menjadikan Google perusahaan yang unik, karena mengantongi modal dari dua perusahaan yang selalu bermusuhan dan bersaing sengit.